List Headline Image
Updated by Tiket2 Indonesia on Jul 27, 2016
 REPORT
5 items   1 followers   0 votes   0 views

Malang dan Beragam Pesona Sekitarnya

Tidak sedikit travelers lokal maupun interlokal yang menghabiskan waktu luangnya di Malang. Udara yang sejuk juga menjadi salah satu alasan dikunjunginya kota Malang selain aneka destinasinya yang menawan. Berikut adalah sebagian tempat wisata yang dapat dinikmati ketika kita sedang berlibur ke kota Malang dan sekitarnya. Pesan promo tiket Garuda Indonesia sekarang!

1

Pantai Balakembang

Pantai Balakembang

Pantai Balakembang adalah pantai yang sering dijuluki sebagai Tanah Lot Bali versi Jawa Timur. Hal ini dikarenakan adanya pura yang menyerupai pura di Tanah Lot Bali. Pasir yang bersih, deruh ombak yang menenangkan serta air laut yang jernih membuat pantai ini menjadi salah satu tujuan favorit para travelers.

2

Pulau Sempu

Pulau Sempu

Pulau Sempu merupakan destinasi yang tepat bagi traveler yang memiliki jiwa adventure. Pulau ini mempunyai surga tersembunyi didalamnya yang bernama Laguna Segara Anakan. Namun untuk mencapai surga tersebut tidaklah mudah, traveller sebaiknya memiliki kondisi fisik yang baik karena harus tracking sekitar 2 jam membelah hutan. Sebelum dapat menghabiskan waktu di pulau ini, traveller diwajibkan untuk melapor ke penjaga keamanan yang terdapat di Pantai Sendang Biru karena pulau ini termasuk cagar alam.

3

Waduk Selorejo

Waduk Selorejo

Waduk Selorejo ialah waduk yang terletak di wilayah barat kota Malang. Para travelers yang mempunyai hobi memancing biasanya mengunjungi waduk ini. Waduk Selorejo sangat sejuk karena berada di antara tingginya gunung – gunung seperti Gunung Kelud, Gunung Anjasmoro dan Gunung Kawi. Disana terdapat nelayan yang akan menyewakan kapalnya untuk travelers yang ingin mengelilingi waduk dan melihat perkebunan jambu yang cukup luas.

4

Museum Angkut

Museum Angkut

Jika anda termasuk sebagai travelers yang memiliki ketertarikan akan dunia otomotif atau photography, wajib datang ke museum ini. Museum ini terletak di Kota Batu, 15 km sebelah barat Kota Malang. Terdapat beragam koleksi mobil – mobil antik dari berbagai benua seperti Amerika, Eropa dan Asia didalamnya. Ada juga alat transportasi seperti delman dan alat transportasi tradisional lainnya. Aura vintage yang kental di museum ini membuatnya menjadi tempat yang pas jika ingin hunting foto – foto yang menarik.

5

Batu Night Spectacular

Batu Night Spectacular

Batu Night Spectacular atau yang dapat disingkat sebagai BNS adalah tujuan yang tepat bagi travelers yang ingin merasakan romantisnya malam Kota Batu. Disana, travelers dapat melihat warna - warni lampion yang memancarkan sinar dengan indahnya. Pada hari Senin – Jumat, Batu Spectacular Night ini buka dari pukul 16.00 WIB hingga tengah malam. Sedangkan pada Sabtu dan Minggu, BNS buka dari pukul 12.00 WIB hingga tengah malam.

  • Berdiri sejak tahun 2010, Tiket2 menyediakan informasi, harga, ketersediaan, dan fasilitas pemesanan tiket pesawat terlengkap untuk perjalanan domestik maupun internasional dalam satu situs. Harga ...

  • Tools